Breaking News
Loading...
Thursday 15 August 2013
Cokelat tak hanya manis dan jadi idola bagi anak-anak dan wanita, namun juga bisa bermanfaat bagi manula. Penelitian mengungkap bahwa minum cokelat setiap hari bisa membantu manula menjaga kesehatan otak dan menangkal kepikunan.  Hasil ini didapatkan peneliti setelah melakukan penelitian terhadap 60 manula yang tak memiliki penyakit otak. Mereka menemukan bahwa minum dua gelas cokelat setiap hari bisa memperbaiki aliran darah ke otak pada manula yang mulai mengalami pikun. Partisipan yang minum dua gelas cokelat setiap hari memiliki nilai lebih tinggi dalam tes ingatan.  Ini bukan pertama kalinya cokelat dikaitkan dengan kesehatan. Peneliti percaya bahwa cokelat memiliki efek yang baik karena kandungan flavanoid di dalamnya. Penelitian terbaru mengungkap bahwa 88 persen manula yang mengalami masalah ingatan mengalami perbaikan aliran darah ke otak, dibandingkan dengan 37 persen yan memiliki aliran darah normal.  Meski begitu, peneliti menjelaskan bahwa penelitian ini asih terlalu kecil untuk menetapkan kesimpulan. Penelitian lebih lanjut dan dalam skala yang lebih besar diperlukan untuk memperjelas pengaruh cokelat terhadap kesehatan otak manula, seperti dilansir oleh BBC News (07/08).  "Perawatan degan dasar cokelat tentu akan menjadi populer, namun terlalu dini untuk membuat kesimpulan. Meski begitu, kesehatan pembuluh darah penting untuk kesehatan otak. Kami bisa memahami kaitan antara kelancaran aliran darah ke otak dengan penurunan ingatan pada manula," pungkas ketua peneliti Dr Farzaneh Sorond dari Harvard Medical School.

Info Post

Cokelat tak hanya manis dan jadi idola bagi anak-anak dan wanita, namun juga bisa bermanfaat bagi manula. Penelitian mengungkap bahwa m...