Breaking News
Loading...
Thursday 30 May 2013

Info Post
Banyak sekali aplikasi photo editing yang beredar dengan ciri khasnya masing-masing. Fotorus memberikan sesuatu yang berbeda. Alat photo editing dasar dan beberapa alat edit foto yang membedakannya dengan aplikasi lain.
Aplikasi yang dikembangkan oleh Fotoable Inc ini dapat digunakan dengan mudah. Menu utama dari aplikasi ini menampilkan beberapa pilihan alat dan jenis untuk mengedit foto dalam ukuran yang besar sehingga mudah untuk dibaca.
Untuk melakukan edit foto biasa seperti crop, resize, rotate, memberi efek atau frame, dapat menggunakan pro edit tool. Untuk efek lain yang lebih menarik, dapat menggunakan collage, animegram, dan pic-in-pic.
Collage dapat menyusun beberapa foto menjadi satu, animegram membuat foto menjadi bergerak pada bagian tertentu, sedangkan pic-in-pic dapat memberi efek seolah-olah sebuah foto masuk pada foto lainnya. Fotorus juga memiliki gif tool yang dapat memberikan efek untuk video dan menyimpannya sebagai file gif.
Aplikasi yang memiliki fitur cukup lengkap ini tersedia untuk perangkat iOS maupun Android. Dapat diunduh secara gratis di App Store dan Google Play Store.

0 komentar:

Post a Comment