Breaking News
Loading...
Wednesday, 8 May 2013

Info Post
 WhatsApp untuk Windows Phone sediakan fitur kontak panggilan

WhatsApp dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah update terkait aplikasi mereka untuk sistem operasi Windows Phone.
Dilansir Ubergizmo (06/05), WhatsApp untuk perangkat Windows Phone akan meluncurkan update yang mana akan menambah fungsionalitas platform messenger tersebut nantinya.
Pihak pengembang WhatsApp dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah fitur baru berupa kontak panggilan di aplikasi mereka.
Namun, fitur ini bukan berarti WhatsApp akan menghadirkan sebuah fitur VoIP dalam aplikasi mereka, akan tetapi fitur ini lebih memiliki fungsi untuk mengintegrasikan aplikasi WhatsApp ke daftar kontak penggunanya.
Nantinya aplikasi ini akan membantu penggunanya pada perangkat Windows Phone untuk melakukan panggilan telepon langsung dari aplikasi WhatsApp tanpa harus keluar dari aplikasi tersebut dan menuju ke menu kontak telepon terlebih dahulu.
Selain itu, berdasarkan lansiran tersebut, diprediksi setelah meluncurkan update yang membawa fitur kontak panggilan di aplikasinya, pihak WhatsApp akan meluncurkan update lagi yang diperkirakan akan membawa perubahan besar di platform tersebut.

0 komentar:

Post a Comment