Breaking News
Loading...
Sunday 15 September 2013

Info Post
Bawang hitam sebenarnya berasal dari bawang putih. Rempah ini asalnya dari Korea beberapa tahun silam yang dibuat dengan cara fermentasi di bawah panas dan kelembapan tertentu. Meskipun warnanya hitam, ternyata ada banyak khasiat dari bawang putih ini. Simak selengkapnya seperti yang dilansir dari Live Strong berikut.
Mengontrol kolesterolProses fermentasi yang panjang dalam membuat bawang hitam membuatnya memiliki khasiat yang luar biasa. Salah satunya adalah senyawa tertentu yang terdapat pada bawang putih segar namun jumlahnya lebih banyak dalam bawang hitam. Fungsinya adalah mengontrol kolesterol dan mencegah kanker.
Mencegah infeksiBawang putih merupakan agen anti mikroba, anti jamur, dan antibiotik alami. Sementara di dalam bawang hitam, kombinasi ketiganya masih tetap berlaku dan tambahan senyawa bernutrisi semakin ampuh untuk mencegah infeksi dalam tubuh.
Menurunkan risiko penyakitAntioksidan di dalam bawang hitam jumlahnya dua kali lipat lebih banyak daripada bawang putih. Oleh sebab itu khasiat mengonsumsi bawang hitam pun mampu menurunkan risiko berbagai macam penyakit. Sebut saja penyakit jantung, gangguan pernapasan, rematik, dan penyakit kronis lainnya.
Rasa dan aromaProses fermentasi membuat bawang hitam tidak begitu memiliki aroma yang tajam seperti bawang putih. Rasa bawang hitam pun mirip buah kering, manis, dan memiliki cita rasa sedikit berasap. Jadi jangan khawatir akan napas bau setelah makan bawang hitam karena hal tersebut tidak akan terjadi.
Itulah bawang hitam, rempah alami dengan berbagai macam kebaikan bagi tubuh.

0 komentar:

Post a Comment