Breaking News
Loading...
Monday 29 July 2013

Info Post
Apa sih yang membuat cinta bisa awet hingga usia senja? Pertanyaan ini seringkali menjadi tanda tanya oleh banyak pasangan yang sedang dimabuk cinta. Sebenarnya jawabannya begitu sederhana, namun seringkali orang-orang melupakan dan meremehkannya.
Cinta bukan hanya masalah membelikan kado mahal, namun melalui hal-hal sederhana yang Anda bagi bersama dengannya. Hal-hal kecil ini mungkin nampak sederhana namun memiliki kemampuan untuk menguatkan hubungan Anda dengan pasangan. Hal-hal apa sajakah itu?
Kebersamaan
Anda tak harus selalu bersama, namun kebersamaan adalah hal yang penting. Kebersamaan ini bisa Anda tunaikan dengannya saat ia sedang mengalami masa-masa sulit atau mendukungnya dalam meraih sesuatu. Berbagi suka dan duka bersama akan membantu menguatkan ikatan emosional antara Anda dan pasangan.
Perhatian
Banyak orang yang mulai remeh dengan perhatian karena merasa hal itu adalah kebiasaan pacaran oleh anak SMA. Tidak ada salahnya lho Anda bertanya apakah dia sudah makan atau belum. Faktanya banyak juga orang dewasa yang tak disiplin dengan jam makan mereka. Kadang hal ini bukan menjadi trik pdkt semata. Misalnya saat Anda melihat dia terlalu sibuk, tak ada salahnya mengingatkan dia untuk makan atau istirahat sejenak.
Mengatakan Cinta
Sesekali, katakanlah Anda mencintainya. Bahkan ada yang mengutarakannya setiap hari. Hal ini mungkin terlihat membosankan, namun dalam beberapa penelitian, mereka yang setiap hari menyatakan cinta akan memiliki hubungan yang lebih panjang umur.
Berkomunikasi
Komunikasi merupakan hal penting untuk menguatkan hubungan cinta Anda. Jangan terlalu sering memendam perasaan atau melakukan kebohongan kecil, karena hal itu akan menjadi bibit permasalahan besar.
Tunjukkan Masakan Anda
Dari keempat hal di atas, mungkin hal terakhir ini yang nampak tak biasa. Namun kekuatan dari makanan buatan sendiri biasanya lebih ampuh dari kado mahal apapun. Sesuatu yang Anda buat sendiri umumnya akan membuat hati seseorang menjadi lebih hangat saat menerimanya.
Sederhana bukan? Namun sebenarnya memberikan manfaat yang luar biasa. Semua hal besar dimulai dari hal kecil dan sederhana. Semoga bermanfaat,

0 komentar:

Post a Comment